PESISIR BARAT-Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan), Suryadi, S.IP., M.M., menginformasikan bahwa, Ketua Tim Penggerak-Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Septi Istiqlal, didampingi Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Posyandu, Imelda Agustriyadi, menghadiri acara Gebyar Posyandu yang dikemas dalam kegiatan senam bersama Gubernur Lampung, di Lapangan Pemkab Pringsewu, Jumat (3/5/2024).
Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Posyandu Nasional Tahun 2024 dan untuk mendukung program tumbuh kembang anak, pemberian vaksin dan imunisasi, sampai asupan gizi bagi ibu dan anak.
Acara tersebut dihadiri langsung Gubernur Lampung, Ir. Arinal Djunaidi dan Ketua TP-PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal, S.H.
Disela-sela kegiatan, Ketua TP-PKK Pesibar, Septi Istiqlal mengatakan TP-PKK Pesibar bersama Pokja Posyandu mengikuti kegiatan tersebut dengan antusias sebagai wujud dukungan terhadap program tumbuh kembang anak, pemberian vaksin dan imunisasi, sampai asupan gizi bagi ibu dan anak.
"Selain gencar melaksanakan program tumbuh kembang anak, pemberian vaksin dan imunisasi, sampai asupan gizi bagi ibu dan anak, TP-PKK Pesibar juga bersama kader Posyandu ditingkat pekon hingga saat ini terus melakukan berbagai inovasi yang dapat berdampak terhadap terpenuhinya asupan gizi bagi ibu dan anak, serta pencegahan stunting," ujar Ketua TP-PKK Septi Istiqlal.