
Krui – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Nusantara Jaya Kabupaten Pesisir Barat menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Tahun 2026, kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Daerah (Ruang Karang Nyimbor), Lantai 3, Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat, Jumat (30/1/2026).
Rakerda dibuka secara resmi oleh Ketua DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Pesisir Barat, Dian Hardiyanti, S.ST., M.M. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh pengurus atas komitmen serta kerja sama yang solid sehingga Rakerda dapat terselenggara dengan baik.
Menurut Dian, Rakerda merupakan forum strategis bagi organisasi untuk melakukan evaluasi terhadap program dan kegiatan yang telah dilaksanakan pada tahun sebelumnya, sekaligus menyusun rencana kerja Tahun 2026 secara terarah dan berkelanjutan.
“Rakerda ini menjadi momentum penting untuk merumuskan langkah-langkah strategis dalam pembinaan seni qasidah, serta pengembangan seni dan budaya Islami agar semakin maju dan berprestasi di Kabupaten Pesisir Barat,” ujarnya.
Pelaksanaan Rakerda DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2026 bertujuan untuk meningkatkan sinergi dan soliditas antar pengurus dan anggota, menyusun strategi organisasi, memperkuat pembinaan seni qasidah di tengah masyarakat, mengembangkan potensi para seniman Islami, serta meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap seni dan budaya Islami.
Turut hadir dalam pembukaan Rakerda tersebut Wakil Ketua DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Pesisir Barat Dea Derika, S.H., M.Kn., Ketua Harian yang juga Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Kabupaten Pesisir Barat Arfi Julizar, Ketua Umum Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Pesisir Barat, serta jajaran pengurus DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Pesisir Barat.
Rakerda diisi dengan pemaparan program kerja dari masing-masing bidang, diskusi, serta penyampaian usulan kegiatan Tahun 2026. Melalui forum ini, DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Pesisir Barat menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat pembinaan seni qasidah dan mendorong peningkatan prestasi seniman Islami di masa mendatang. (Rilis Diskominfotiksan)

