PESISIR BARAT – Wakil Bupati Pesisir Barat menyambut langsung kunjungan peserta MAQWA Leadership Camp di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesisir Barat (31/12/2025).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan terima kasih serta mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta di Pemda Pesisir Barat. Ia menilai MAQWA Leadership Camp merupakan agenda tahunan yang memiliki makna strategis dalam membentuk karakter dan kapasitas kepemimpinan generasi muda.
Wakil Bupati menjelaskan, melalui MAQWA Leadership Camp para peserta tidak hanya dibekali pengetahuan kepemimpinan, tetapi juga diajak memahami secara langsung sistem ketatanegaraan melalui kunjungan edukatif ke lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Kunjungan tersebut meliputi Pemerintah Daerah Kabupaten Pesisir Barat, DPRD Kabupaten Pesisir Barat, serta Cabang Kejaksaan Negeri Lampung Barat di Krui.


Menurutnya, kegiatan ini menjadi sarana pembelajaran yang sangat berharga karena para peserta dapat melihat secara nyata bagaimana roda pemerintahan berjalan, fungsi pengawasan dan legislasi dijalankan, serta proses penegakan hukum berlangsung dalam kehidupan bernegara. Pengalaman tersebut diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran akan pentingnya kepemimpinan yang adil, bertanggung jawab, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat.
Usai berdialog dengan para siswa, Wakil Bupati Pesisir Barat juga mengabulkan permintaan peserta untuk melihat langsung sejumlah fasilitas di lingkungan Pemda. Para peserta diajak meninjau ruang kerja Bupati Pesisir Barat di Gedung Marga Sai Batin, ruang kerja Wakil Bupati, ruang kerja Sekretaris Daerah, hingga ruang Media Center Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Kominfotiksan) Kabupaten Pesisir Barat.


Kepada para peserta MAQWA Leadership Camp, Wakil Bupati berpesan agar kesempatan tersebut dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan belajar sungguh-sungguh, aktif bertanya, serta menjadikan setiap proses sebagai bekal membangun karakter kepemimpinan yang jujur, disiplin, dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada MAQWA IBS Krui, para pendamping, serta seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Ia berharap MAQWA Leadership Camp dapat terus melahirkan generasi muda yang siap menjadi pemimpin masa depan serta membawa kebaikan bagi daerah, bangsa, dan negara. (Rilis Diskominfotiksan)