
PESISIR BARAT-Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar) sekaligus Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Pesibar, Irawan Topani, S.H., M.Kn., menghadiri kegiatan apel besar dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-64 Tahun 2025 tingkat Provinsi Lampung yang digelar di Lapangan Tri Tunggal Jaya Kecamatan Banjar Agung Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Sabtu (30/8/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Lampung, Hj. Chusnunia Chalim, M.Si., M.Kn., Ph.D., dan Kwarcab Gerakan Pramuka se-Provinsi Lampung.
Gelaran akbar yang dihadiri ribuan peserta dari seluruh Lampung, menjadi ajang silaturahmi sekaligus penguatan peran Gerakan Pramuka sebagai wadah pembinaan generasi muda.
Ketua Kwarda Lampung, Chusnunia Chalim menyampaikan, Hari Pramuka menjadi momentum penting untuk memperkuat konsolidasi dan kolaborasi seluruh elemen.
"Gerakan Pramuka harus terus hadir sebagai garda terdepan dalam membangun karakter generasi muda menuju Indonesia Emas 2045," ujar Ketua Kwarda Lampung Chusnunia Chalim.
Berbagai rangkaian kegiatan digelar untuk memeriahkan Hari Pramuka, termasuk penyerahan tanda penghargaan, parade barisan, hingga penampilan atraksi pramuka dari berbagai Kwarcab. (Rilis Diskominfotiksan)

