Perkembangan teknologi dibidang informatika menuntut Dinas Pariwisata Kabupaten Pesisir Barat untuk memiliki website sebagai sarana penghimpun data dan penyajian informasi secara aktual dan up to date, berbagai kendala dalam pembuatan websiteDinas Pariwisata Kabupaten Pesisir Barat dapat teratasi dengan adanya semangat dan motivasi yang tinggi dari segenap anggota Dinas Pariwisata Kabupaten Pesisir Barat.

Dalam upaya peningkatan wawasan pengetahuan, profesionalitas dan soliditasDinas Pariwisata Kabupaten Pesisir Barat, segala saran dan masukan yang konstruktif sangat diharapkan dari semua pihak demi peningkatan kualitas dan kesempurnaan WebsiteDinas Pariwisata Kabupaten Pesisir Barat ini.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kami sehingga dapat mewujudkanDinas Pariwisata Kabupaten Pesisir Barat yang profesional dan modern dalam menyelenggarakan fungsinya untuk menuju Kabupaten Pesisir Barat yang madani, mandiri dan sejahtera.

Ketika kau melakukan sesuatu yang mulia dan indah tapi tak seorang pun memperhatikan, jangan bersedih. Karena matahari pun tampil cantik setiap pagi meski sebagian besar penontonnya masih tidur.